Rabu, 30 Maret 2016

Berita dari Website UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Merayakan "Keragaman dan Perbedaan": Dialog Karya Al Makin


Bertempat di Convention Hall, Universitas Islam Sunan Kalijaga Yogyakarta pada tanggal 28 Maret 2016 yang diinisiasi oleh Perpustakaan, LP2M, Al-Jamiah, Suka Press, HMI, dan Teater SK telah diselenggarakan bedah buku karya Al Makin, dengan judul buku “Keragaman dan Perbedaan: Budaya dan Agama dalam Lintas Sejarah Manusia”
Sebagai reviewer dalam bedah buku ini antara lain Prof. KH. Yudian Yahyudi, Ph.D. (Dosen Fakultas Syari'ah dan Hukum), Dr. Siti Ruhaini Dzuhayatin, MA. (Wakil Rektor III), dan Prof. Noorhaidi Hasan, Ph.D, (Direktur Program Pascasarjana) dengan moderator Arif Maftuhin, MA. (Dosen Fak. Dakwah dan Ilmu Komunikasi)
Bedah buku karya Dosen Fak. Ushuluddin dan Pemikiran Islam yang diterbitkan oleh penerbit “Suka Press” ini mendapatkan animo yang luar biasa dari khalayak akademis, terbukti dengan membludaknya pengunjung yang memadati ruangan acara tersebut.
Silaturahmi yang dikemas dengan penyajian bedah buku dan launcing buku ini bertujuan untuk membahas ide keragaman yang ada di Indonesia dengan menilik kembali sejarah dan artefak yang ditemukan di dunia. Al-Makin sebagai penulis buku ini menyampaikan bahwa mengenalkan ide keragaman melalui sejarah dari Mesopotamia, Mesir, Yunani, Romawi, India, Arab dan juga Indonesia memberikan pencerahan pada cara berpikir yang luas dalam memandang perbedaan. Seiring dengan lajunya zaman, antara konsep perbedaan dan konsep kebersamaan itu akan selalu ada seperti mata uang koin sehingga hidup berdampingan dan saling menolong dalam konsep gotongroyong adalah suatu cita-cita setiap manusia, juga menjadi suatu keniscayaan bahwa terbentuknya suatu kebudayaan besar akan selalu mendapat sentuhan dari kebudayaan lain. (humas-uin)
Sumber berita: http://uin-suka.ac.id/id/berita/detail/1180/merayakan-keragaman-dan-perbedaan-dialog-karya-al-makin

0 komentar:

Posting Komentar